f

Rabu, 27 Mar 2019
Berita Haji - dibaca: 782 kali.

[ Pembekalan Calon Petugas Haji, Dirjen PHU Ungkap Inovasi Pelayanan 2019 ]

Kupang, be Master News (Bidang Haji dan Bimas Islam) - Mulai tanggal 26 Maret sampai dengan 4 April 2019 di Asrama Haji Donohudan Solo diadakan Pembekalan Terintegrasi Calon Petugas yang menyertai jamaah haji, TPHI, TPIHI dan TKHI Embarkasi Solo (SOC) Tahun 1440 H/2019 M. Hadir dalam kesempatan ini Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama RI, Prof. Dr. Nizar, M.Ag, Kakanwil Kemenag DIY Edhi Gunawan, Kakanwil Jawa Tengah Farhani dan sejumlah pejabat lainnya.

Dirjen Prof. Dr. Nizar, M.Ag memaparkan bahwa Kementerian Agama RI telah menyiapkan inovasi haji tahun 2019. "Seperti fast track (jalur cepat) imigrasi, akan diberlakukan kepada seluruh jemaah di 13 embarkasi,” ungkap Prof Dr. Nizar saat memberikan pengarahan pada pembekalan terintegrasi, Selasa (26/03) malam di Asrama Haji Donohudan Solo.

Nizar menambahkan, pembentukan kelompok terbang (kloter) jemaah akan dilakukan sejak awal. "Konfigurasi manifest di pesawat sudah diatur, berdasarkan regu dan rombongan, tidak diserahkan kepada daerah," terangnya. Kebijakan pengaturan sejak awal ini, imbuhnya, dilakukan agar jemaah tidak terpecah saat memasuki jalur cepat imigrasi.

"Sistem sewa hotel di Madinah seluruhnya akan menggunakan full musim,” ungkap Nizar yang juga pernah menjabat Kakanwil Kemenag DIY. "Langkah ini diharapkan bisa mengatur dan memastikan penempatan jemaah sejak awal. Kita mulai berusaha meminimalkan ketergantungan dengan majmuah," papar Nizar.

Terkait dengan Armuzna, Nizar mengakui jumlah tenda sangat terbatas, bahkan ada Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH) yang mengkapling tenda. “Dibutuhkan kejelasan dan ketegasan sikap petugas dan kedepan tenda harus ada nomor, sehingga tidak ada lagi saling klaim,” sambungnya.

Menurut Prof. Nizar, salah satu layanan yang harus ditingkatkan adalah penempatan jemaah haji berdasarkan sistem zonasi. Ia menyebut model zonasi akan mempermudah sekaligus memberi kenyamanan jemaah haji di Tanah Suci.

"Tentu jamaah akan lebih senang jika tempat tinggalnya di sana berdekatan dengan jamaah yang berdekatan daerahnya. Selain bahasa yang digunakan, ini juga mempermudah kita saat menentukan menu katering," pungkas Prof. Nizar.

Sebelumnya Kakanwil Kemenag Provinsi Jawa Tengah, Drs. H. Farhani, SH, MM mengatakan, dengan adanya pelbagai inovasi pada penyelenggaraan ibadah haji berdampak pada Indeks kepuasan jamaah haji Indonesia (IKJHI) di Arab Saudi pada 1439H/2018 M meningkat menjadi 85,23.

"Ini berarti secara umum layanan pemerintah kepada jamaah haji Indonesia telah memenuhi kriteria sangat memuaskan," tandasnya.

 

Sumber : https://haji.kemenag.go.id

 

 

Bagikan Berita ini

 




Stylish Tabbed Navigation Demo

» Sekjen Lantik 10.300 PPPK Kemenag Hasil Optimalisasi.
» Pengukuhan Pengurus Wilayah Majelis Dai Kebangsaan Provinsi NTT.
» Raker Bersama DPR, Pemerintah Usulkan BPIH 2024 Rp105 Juta.
» Jawa Timur Sabet Juara Umum STQH Nasional ke-27 Jambi.
» Lampaui Target, 2,9 Juta Produk Sudah Bersertifikat Halal.
» Siap-siap, Manasik Haji 2024 Diisi Juga Latihan Fisik.
» Jika Tidak Penuhi Istithaah Kesehatan, Keberangkatan Jemaah Haji Bisa Mundur Tahun Berikutnya.
» Kemenag Ajak Jurnalis Edukasi Jemaah Haji Terkait Istithaah Sejak Dini.
» Dirjen PHU: Istithaah Kesehatan Sejak Dini untuk Kenyamanan Ibadah Haji.
» 5 Peserta NTT Telah Tampil Pada STQH Nasional XXVII di Jambi.

» Kiat Menumbuhkan Kasih Sayang.
» Syekh Ali Jum`ah: Rasulullah Tidak Memerintahkan Kita Mendirikan Khilafah untuk Kedua Kalinya.
» Kisah Orang Badui Lari dari Shalat Jamaah Karena Imamnya Kelamaan.
» Sejarah Awal Mula Adzan.
» Sebelum Dibayar, Hutang Dibawa Mati.
» Puasa Arafah Penghapus Dosa.
» Larangan Membocorkan Rahasia.
» Ini Amalan yang Paling Dicintai Allah.
» Peringatan Rasul terhadap Orang yang Shalat Terburu-Buru.
» Mukmin Adalah Orang yang Ramah.

Layanan HAJI
» Pendaftaran Haji
» Penundaan Berangkat Haji
» Percepatan Berangkat Haji
» Penggabungan Mahram dan Pendamping Haji
» Pembatalan Berangkat Haji
» Penyewaan Gedung Asrama Haji
» Cek Estimasi Keberangkatan.

Layanan Bimas Islam
» Rekomendasi Nikah
» Pendaftaran Nikah
» Akad Nikah
» Pencatatan Nikah
» Penerbitan Duplikat Akta Nikah
» Legalisasi Duplikat Akta Nikah
» RUJUK
» Rekomendasi Pendirian Masjid
» Rekomendasi Bantuan Rehabilitasi Masjid/ Musala